Selasa, 25 September 2012

Cara Membuat Robot Sederhana

     Apa yang ada di benak kita saat mendengar kata ROBOT? pasti langsung teringat akan sebuah kerumitan dalam menciptakan sebuah robot. Jangan khawatir, kita sebagai orang awam yang samasekali tidak menguasai ilmu mesin dan ilmu teknik pun sebenarnya bisa membuat robot sendiri. Tentu saja robot yang akan kita buat nanti tergolong sebagai robot yang sederhana. Untuk bisa membuat robot yang sederhana, kita harus mengerti teori dasar serta menyiapkan apa saja yang dibutuhkan untuk membuat robot tersebut. 
 
Berikut ini adalah cara membuat robot yang sangat sederhana dengan memanfaatkan barang - barang yang ada di sekitar kita:
 
Bahan - bahan yang kita butuhkan adalah:
 
*Baterai Jam. Bila tidak ada, kita bisa menggunakan baterai biasa yang ukurannya kecil
 
 
 
 
 
*Sikat gigi. Bisa menggunakan sikat gigi bekas ataupun sikat gigi yang masih baru. Potong bagian gagang sikat gigi
karena yang akan kita gunakan hanya bagian yang ada bulunya
 
 
 
 


 
 
 
 
*Kabel yang panjangnya disesuaikan dengan kebutuhan kita. Sekarang ini kita hanya membutuhkan kabel yang tidak panjang karena kita hanya menggunakan ukung bagian sikat gigi saja
 
 
 
 
 
*Motor penggerak. Sparepart ini bisa kita beli di toko elektronik atau bisa juga diambil dari handphone bekas 
 
 
 
 
 
 
 
 
Kemudian pasang semua bahan - bahan diatas dalam bentuk seperti gambar di bawah ini:
 
 
 
 
  • Pastikan semua komponen menempel dengan sempurna sehingga robot sederhana yang kita buat bisa bergerak.
  • Kita bisa mengganti bagian sikat gigi dengan benda-benda yang lain dan sesuaikan komponen yang lain sehingga robot dapat bergerak dengan sempurna.
  • Untuk lebih jelasnya, kita bisa melihat cara membuat robot pada video di bawah ini.
 
 

Trik Sulap

Kalian pernah melihat orang bermain sulap dengan kartu yang bisa menembus gelas, berarti selamat kalian sudah tertipu oleh orang itu. Dan bagi yang belum pernah melihat tapi penasaran seperti apa bentuk permainan sulapnya. Oke akan saya ceritakan secara singkat.

Cara mainnya:

Pesulap memperlihatkan sebuah kartu, misalkan 10 hati. Lalu dimasukan kedalam gelas yang yang dipegang diatas telapak tangan kirinya. Gelas ditutupi saputangan. Sesaat kemudian, saputangan ditarik, dan yang mengherankan kartu 10 hati itu sudah lenyap dari dalam gelas. Segera gelas diangkat, Ternyata kartu itu dibawahnya gelas atau diatas telapak tangan yang tadi memegang gelas. Jadi kartu itu telah menembus dasar gelas.


Rahasianya:

Pesulap itu sebenarnya menggunakan 2 kartu yang sama persis, misal saya contohkan tadi 10 hati.Satu kartu dilipat disembunyikan dibawah gelas yang dipegang tangan kiri. Sedang kartu yang satunya diberi benang halus (benang khusus) kalo kalian susah mencari benang ini ditempat saya ada banyak. Oke lanjut, ujung benang ini menjulur keluar melintasi bibir gelas saat kartu dimasukan kedalam gelas.

Saat saputangan dibentangkan diatas gelas, saat hendak mengambil saputangan itu ujung benang ikut ditarik sehingga kartu didalam gelas terangkat dengan sendirinya tanpa terlihat penonton. Sapu tangan langsung masukan kedalam saku. Perhatian penonton yang sedang tertuju pada gelas yang kosong, segera digunakan untuk mengangkat gelas pelan-pelan, sambil tangan kiri meluruskan kartu yang terlipat.

PRINSIP DASAR GERAKAN PALANG MERAH


Kemanusiaan
Gerakan Palang Merah dan Bulan sabit Merah Internasional didirikan berdasarkan keinginan memberi pertolongan tanpa membedakan korban yang terluka di dalam pertempuran, mencegah dan mengatasi penderitaan sesama manusia. Palang Merah menumbuhkan saling pengertian, persahabatan, kerjasama dan perdamaian abadi bagi sesama manusia.

Kesamaan
Gerakan ini tidak membuat perbedaan atas dasar kebangsaan, kesukuan, agama atau pandangan politik. Tujuannya semata-mata mengurangi penderitaan manusia sesuai dengan kebutuhannya dan medahulukan keadaan yang paling parah.

Kenetralan
Agar senantiasa mendapat kepercayaan dari semua pihak, gerakan ini tidak boleh memihak atau melibatkan diri dalam pertentangan politik, kesukuan, agama atau ideologi.

Kemandirian
Gerakan ini bersifat mandiri. Perhimpunan nasional disamping membantu Pemerintahnya dalam bidang kemanusiaan, juga harus mentaati peraturan negaranya, harus selalu menjaga otonominya sehingga dapat bertindak sejalan dengan prinsip-prinsip gerakan ini.

Kesukarelaan
Gerakan ini adalah gerakan pemberi bantuan sukarela, yang tidak didasari oleh keinginan untuk mencari keuntungan apa pun

Kesatuan
Di dalam suatu negara hanya ada satu perhimpunan Palang Merah dan Bulan Sabit Merah yang terbuka untuk semua orang dan melaksanakan tugas kemanusiaan di seluruh wilayah.

Kesemestaan
Gerakan Palang Merah dan Bulan Sabit Merah Internasional adalah bersifat semesta. Setiap Perhimpunan Nasional mempunyai hak dan tanggung jawab yang sama dalam menolong sesama manusia.
Berdasarkan Statuta / Anggaran Dasar Gerakan, masalah lambang pelindung yaitu Palang Merah dan Bulan Sabit Merah juga perlu mendapat perhatian untuk dibahas dan disebarluaskan. Setiap orang perlu diberi pengertian bahwa orang dan benda / objek apapun yang memakai lambang pelindung tersebut tidak boleh diserang. Perlu juga ditekankan mengenai siapa saja yang berhak menggunakan lambang tersebut. Penghormatan terhadap lambang ini perlu ditegakkan pada masa damai untuk menjamin pula penghormatannya pada saat konflik bersenjata. Masalah lambang ini sangat penting karena menyangkut keselamatan dan jaminan perlindungan terhadap anggota Gerakan terutama pada masa konflik bersenjata. Apabila keamanannya terjamin, maka merekapun dapat melaksanakan kegiatannya secara optimal.

PALANG MERAH INDONESIA

           Berdirinya Palang Merah di Indonesia sebetulnya sudah dimulai sebelum Perang Dunia II, tepatnya 12 Oktober 1873.Pemerintah Kolonial Belanda mendirikan Palang Merah di Indonesia dengan nama Nederlandsche Roode Kruis Afdeeling IndiĆ« (NERKAI) yang kemudian dibubarkan pada saat pendudukan Jepang.
Perjuangan mendirikan Palang Merah Indonesia (PMI) diawali 1932. Kegiatan tersebut dipelopori Dr. R. C. L. Senduk dan Dr. Bahder Djohan dengan membuat rancangan pembentukan PMI. Rancangan tersebut mendapat dukungan luas terutama dari kalangan terpelajar Indonesia, dan diajukan ke dalam Sidang Konferensi Narkai pada 1940, akan tetapi ditolak mentah-mentah.
Rancangan tersebut disimpan menunggu saat yang tepat. Seperti tak kenal menyerah pada saat pendudukan Jepang mereka kembali mencoba untuk membentuk Badan Palang Merah Nasional, namun sekali lagi upaya itu mendapat halangan dari Pemerintah Tentara Jepang sehingga untuk yang kedua kalinya rancangan tersebut kembali disimpan.
Proses pembentukan PMI dimulai 3 September 1945 saat itu Presiden Soekarno memerintahkan Dr. Boentaran (Menkes RI Kabinet I) agar membentuk suatu badan Palang Merah Nasional.
Dibantu panitia lima orang yang terdiri dari Dr. R. Mochtar sebagai Ketua, Dr. Bahder Djohan sebagai Penulis dan tiga anggota panitia yaitu Dr. R. M. Djoehana Wiradikarta, Dr. Marzuki, Dr. Sitanala, Dr Boentaran mempersiapkan terbentuknya Palang Merah Indonesia. Tepat sebulan setelah kemerdekaan RI, 17 September 1945, PMI terbentuk. Peristiwa bersejarah tersebut hingga saat ini dikenal sebagai Hari PMI.
Peran PMI adalah membantu pemerintah di bidang sosial kemanusiaan, terutama tugas kepalangmerahan sebagaimana dipersyaratkan dalam ketentuan Konvensi-Konvensi Jenewa 1949 yang telah diratifikasi oleh pemerintah Republik Indonesia pada tahun 1958 melalui UU No 59.
Sebagai perhimpunan nasional yang sah, PMI berdiri berdasarkan Keputusan Presiden No 25 tahun 1950 dan dikukuhkan kegiatannya sebagai satu-satunya organisasi perhimpunan nasional yang menjalankan tugas kepalangmerahan melalui Keputusan Presiden No 246 tahun 1963. ''''Teks tebal'

Kemanusiaan dan Kerelawanan

Dalam berbagai kegiatan PMI komitmen terhadap kemanusiaan seperti Strategi 2010 berisi tentang memperbaiki hajat hidup masyarakat rentan melalui promosi prinsip nilai kemanusiaan, penanggulangan bencana, kesiapsiagaan penanggulangan bencana, kesehatan dan perawatan di masyarakat, Deklarasi Hanoi (United for Action) berisi penanganan program pada isu-isu penanggulangan bencana, penanggulangan wabah penyakit, remaja dan manula, kemitraan dengan pemerintah, organisasi dan manajemen kapasitas sumber daya serta humas dan promosi, maupun Plan of Action merupakan keputusan dari Konferensi Palang Merah dan Bulan Sabit Merah ke-27 di Jenewa Swiss tahun 1999.
Dalam konferensi tersebut Pemerintah Indonesia dan PMI sebagai peserta menyatakan ikrar di bidang kemanusiaan.
Hal ini sangat sejalan dengan tugas pokok PMI adalah membantu pemerintah Indonesia di bidang sosial kemanusiaan terutama tugas-tugas kepalangmerahan yang meliputi: Kesiapsiagaan Bantuan dan Penanggulangan Bencana, Pelatihan Pertolongan Pertama untuk Sukarelawan, Pelayanan Kesehatan dan Kesejahteraan Masyarakat, Pelayanan Transfusi Darah. Kinerja PMI dibidang kemanusiaan dan kerelawanan mulai dari tahun 1945 sampai dengan saat ini antara lain sebagai berikut:
  1. Membantu saat terjadi peperangan/konflik. Tugas kemanusiaan yang dilakukan PMI pada masa perang kemerdekaan RI, saat pemberontakan RMS, peristiwa Aru, saat gerakan koreksi daerah melalui PRRI di Sumbar, saat Trikora di Irian Jaya, Timor Timur dengan operasi kemanusiaan di Dilli, pengungsi di Pulau Galang.
  2. Membantu korban bencana alam. Ketika gempa terjadi di Pulau Bali (1976), membantu korban gempa bumi (6,8 skala Richter) di Kabupaten Jayawijaya, bencana Gunung Galunggung (1982), Gempa di Liwa-Lampung Barat dan Tsunami di Banyuwangi (1994), gempa di Bengkulu dengan 7,9 skala Richter (1999), konflik horizontal di Poso-Sulteng dan kerusuhan di Maluku Utara (2001), korban gempa di Banggai di Sulawesi Tengah (2002) dengan 6,5 skala Richter, serta membantu korban banjir di Lhokseumawe Aceh, Gorontalo, Nias, Jawa Barat, Tsunami di Nangroe Aceh Darussalam, Pantai Pangandaran, dan gempa bumi di DI Yogyakarta dan sebagian Jawa Tengah. Semua dilakukan jajaran PMI demi rasa kemanusiaan dan semangat kesukarelawanan yang tulus membantu para korban dengan berbagai kegiatan mulai dari pertolongan dan evakuasi, pencarian, pelayanan kesehatan dan tim medis, penyediaan dapur umum, rumah sakit lapangan, pemberian paket sembako, pakaian pantas pakai dan sebagainya.
  3. Transfusi darah dan kesehatan. Pada tahun 1978 PMI memberikan penghargaan Pin Emas untuk pertama kalinya kepada donor darah sukarela sebanyak 75 kali. Berdasarkan Peraturan Pemerintah Nomor 18 Tahun 1980 telah diatur tentang tugas dan peran PMI dalam pelayanan transfusi darah. Keberadaan Unit Transfusi Darah PMI diakui telah banyak memberikan manfaat dan pertolongan bagi para pasien/penderita sakit yang sangat membutuhkan darah. Ribuan atau bahkan jutaan orang terselamatkan jiwanya berkat pertolongan Unit Transfusi Darah PMI. Demikian pula halnya dengan pelayanan kesehatan, hampir di setiap PMI di berbagai daerah memiliki poliklinik secara lengkap guna memberikan pelayanan kepada masyarakat secara murah.
  4. untuk menjaga perdamaian dunia

Basis Masyarakat

Guna mengantisipasi berbagai kemungkinan yang terjadi pada saat-saat yang akan datang saat ini PMI tengah mengembangkan Program Community Based Disarter Preparedness (Kesiapsiagaan Bencana Berbasis Masyarakat). Program ini dimaksudkan mendorong pemberdayaan kapasitas masyarakat untuk menyiagakan dalam mencegah serta mengurangi dampak dan risiko bencana yang terjadi di lingkungannya. Hal ini sangat penting karena masyarakat sebagai pihak yang secara langsung terkena dampak bila terjadi bencana.
Selain itu di Palang Merah Indonesia juga marak di selenggarakan pelatihan untuk Pertolongan Pertama Berbasis Masyarakat (Community Based First Aid/ CBFA)
Pada dasarnya seluruh gerakan kepalangmerahan haruslah berbasis masyarakat, ujung tombak gerakan kepalangmerahan adalah unsur unsur kesukarelaan seperti Korps Sukarela atau KSR maupun Tenaga Sukarela atau TSR dan juga Palang Merah Remaja atau PMR dan seluruh unsur ini selalu berbasis pada anggota masyarakat sesuai salah satu prinsip kepalangmerahan yaitu kesemestaan

7 Prinsip Dasar Gerakan Palang Merah Internasional dan Bulan Sabit Merah Internasional

  1. Kemanusiaan (humanity)
  2. Kesamaan (impartiality)
  3. Kenetralan (neutrality)
  4. Kemandirian (independence)
  5. Kesukarelaan (voluntary service)
  6. Kesatuan (unity)
  7. Kesemestaan (universality)

Lirik lagu PMI

Mars Palang Merah Indonesia
Palang Merah Indonesia
Sumber kasih umat manusia
Warisan luhur, nusa dan bangsa
Wujud nyata pengayom Pancasila
Gerak juangnya keseluruh nusa
Mendarmakan bhakti bagi ampera
Tunaikan tugas suci tujuan PMI
Di Persada Bunda Pertiwi
Untuk umat manusia
Di seluruh dunia
PMI menghantarkan jasa

Mars Bhakti PMR  (Palang Merah Remaja)
Palang Merah Remaja Indonesia warga Palang Merah sedunia
Berjuang berbakti penuh kasih sayang untuk rakyat semua
Bekerja dengan rela tulus ikhlas untuk yang tertimpa sengsara
Puji dan puja tidak dikejar… mengabdi tuk sesama…
Putra Putri Palang Merah Remaja Indonesia
Abdi rakyat sedunia luhur budinya
Putra Putri Palang Merah Remaja Indonesia
Abdi rakyat sedunia mulya citanya

Dua juta Buruh Ancam Mogok Nasional

Sekitar dua juta buruh se-Indonesia merencanakan mogok kerja pada 3 Oktober 2012. Aksi tersebut demi menuntut penghapusan alih daya (outsourcing) dan upah buruh murah, serta pemberian jaminan kesehatan untuk seluruh takyat tanpa terkecuali pada 2014.
"Unjuk rasa dan mogok kerja nasional itu dilakukan mulai pagi hari di lebih dari 21 kabupaten dan kota padat industri," ungkap Presidium Majelis Pekerja Buruh Indonesia (MPBI) Said Iqbal yang juga Presiden Konfederasi Serikat Pekerja Indonesia (KSPI), Selasa (25/9/2012), di Jakarta.
Said menjelaskan, aksi tersebut akan menghentikan produksi di lokasi perusahaan dan kawasan industri atau daerah padat industri di luar kawasan. Buruh menyuarakan tuntutan Hapus Outsourcing Tolak Upah Murah (Hostum) serta menuntut pemerintah menjalankan jaminan kesehatan untuk seluruh rakyat tanpa terkecuali, bukan mulai 2019, tetapi tahun 2014, dengan iuran jaminan kesehatan buruh tetap dibayar pengusaha seperti sekarang.
Aksi jutaan buruh akan digelar serentak di Jakarta, Jawa Barat (Bekasi, Bogor, Depok, Karawang, Purwakarta, Sukabumi, Cimahi, Bandung), Banten (Tangerang, Cilegon, Serang), Jawa Tengah (Semarang), Jawa Timur (Surabaya, Sidoarjo, Mojokerto, Pasuruan, Gresik), Kepulauan Riau (Batam, Karimun), Sumatera Utara (Medan, Deli), Sulawesi Selatan (Makassar),dan Sulawesi Utara (Bitung).
Di luar daerah tersebut, buruh juga akan berunjuk rasa di DPRD setempat, seperti di Aceh, Riau, Bengkulu, Jambi, Lampung, Kalimantan Timur, Kalimantan Selatan, Sulawesi Utara, Gorontalo, Sulawesi Tengah, dan Papua.
Said berharap, dengan aksi tersebut pemerintah dan pengusaha dapat memenuhi tuntutan buruh.

Lupa Matikan Listrik, Satu Kamar Pondokan Jamaah Indonesia Terbakar

Madinah Gara-gara lupa mematikan listrik, satu kamar pondokan jamaah haji Indonesia terbakar. Akibat kebakaran tersebut tidak menimbulkan kerugian jiwa dan harta.

Kebakaran terjadi di pondokan Wefadah Al Zahra yang ditempati jamaah asal Kalimantan Timur, Selasa (25/9/2012) pukul 09.15 WAS. Saat itu penghuni kamar 215 bersama jamaah lainnya melakukan kegiatan ziarah.

Kasie Pengamanan dan Kasus Daker Madinah, Payumi di lokasi mengatakan saat jamaah pergi keluar pondokan, penghuni sempat memasak air menggunakan heater. Namun yang bersangkutan lupa mematikan aliran listrik.

"Alat memasak air terbakar dan menghanguskan tembok kamar dan karpet. Kebakaran berhasil dipadamkan," katanya.

Dia mengatakan saat ini kamar yang terbakar sudah dikosongkan. Sedangkan para penghuni lain yang menjadi tetangga kamar telah di pindahkan ke kamar yang lain. "Barang-barang yang ada di dalam kamar yang terbakar juga sudah dikeluarkan," katanya.

Sementara itu Kadaker Madinah, Akhamd Jauhari mengimbau kepada jamaah untuk tidak memasak di dalam kamar atau di lorong. Bila hendak bepergian lama, hendaknya mematikan aliran listrik.

"Kami mengimbau agar larangan memasak di dalam kamar ataupun di lorong untuk dipatuhi demi keamanan dan keselamatan bersama," katanya.

Indonesia Diminta Jadi Mediator Konflik Internasional

Peran Indonesia dinilai sangat strategis dalam mencari dan mendiskusikan solusi-solusi konflik global atau internasional. Karena itu, banyak kalangan yang mendorong agar Indonesia dapat menjadi mediator konflik internasional atau global yang kian marak akhir-akhir ini.

Ketua Fraksi Partai Kebangkitan Bangsa (FPKB) DPR RI Marwan Jafar mengatakan partainya mendorong dan mendukung eksistensi serta peran Indonesia di berbagai forum dunia atau forum internasional, termasuk sidang Majelis Umum ke-67 Perserikatan Bangsa-Bangsa kali ini.

"Indonesia sebagai negara mayoritas muslim memiliki peran penting dalam perdamaian dunia. Untuk itu, dalam momentum sidang Majelis Umum ke-67 PBB kali ini, peran Indonesia tentu sangat strategis dalam mencari dan mendiskusikan solusi-solusi konflik global atau internasional," kata Marwan kepada para wartawan di Jakarta, Senin (24/9).

Selain itu, partai pimpinan Menteri Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Menakertrans) Muhaimin Iskandar ini mendorong agar Indonesia menempuh gerakan new renaisance diplomacy. Yakni berperan sebagai komunikator dan mediator konflik yang melanda dunia internasional dewasa ini.

"Kami yakin Indonesia akan mampu memainkan peran penting itu secara estetik, di tengah lompatan dan dinamika perubahan global yang serba cepat dan arus informasi yang sangat cepat pula melalui media massa," jelas Marwan.

Karena itu, Indonesia harus menjadi "jembatan" untuk menyuarakan dan membicarakan secara serius tentang kesetaraan, harmonisasi peradaban demi kemaslahan dan kedamaian umat manusia di segala penjuru dunia.

"Gerak laju modernitas harus pula dibarengi penghargaan antar satu dengan lainnya, dan Indonesia bisa merekomendasikan untuk menyelesaian hal-hal strategis," tutur Marwan.(AIS)

Tips supaya Tidur nyenyak

Berikut ini 10 tips agar anda dapat tidur dengan nyenyak di malam hari:
 1. Secara umum ada tiga lingkungan dasar untuk tidur nyenyak. Pertama, pastikan ruangan anda dibuat segelap mungkin. Ini mungkin berarti gelap pekat buatan, tirai yang gelap atau penutup mata untuk tidur. Yang kedua, ruangan haruslah tenang. Gorden tambahan atau equalizer peredam suara. Yang ketiga, suhu ruangan perlu dibuat adem atau dingin. Temperatur seharusnya sekitar 27 derajat atau dibawahnya.
 2. Tidur yang buruk seringkali menjadi gejala dari kekuatiran, kecemasan, obsesi, rasa bersalah, kemarahan yang tidak dibereskan, depresi dan banyak masalah emosional dan spiritual. Pastikan bahwa anda tengah membereskan isu atau menyembuhkan luka yang membuat anda tercampak atau menjatuhkan diri anda. Bagian vital dari perawatan masalah ini haruslah menyerahkan semua pada Tuhan. Bebaskan Tuhan menangani dan menyembuhkan apa yang ada dibalik kemampuanmu.

3. Tidur tak nyenyak seringkali merupakan hasil rendahnya tingkat serotonin. Serotonin dapat ditambah melalui memakan makanan yang memicu terbentuknya serotonin. Ayam kalkun, produk susu, dan pisang adalah contoh bahan makannnya. Yang kedua, ada suplemen seperti 5HTP yang bisa menolong. Pengalaman lain dari kurangnya serotonin berkaitan dengan penyimpangan genetic, dimana diperlukan adanya pengobatan. Jangan makan protein di malam hari karena itu dapat menjaga anda tetap terbangun. Makanlah makanan berkarbohidrat ringan pada satu atau dua jam sebelum jam tidur, seperti biscuit atau kue muffin, untuk mendapatkan tryptophan yang dialirkan ke otak melalui makanan yang anda makan sepanjang hari.
4. Setelah makan malam, ambil kegiatan seperti berjalan-jalan atau melakukan sejumlah olahraga, namun ingatlah untuk menyelesaikan semua ini paling tidak 3 jam sebelum jam tidur. Sebaliknya olahraga yang terlalu dekat dengan jam tidur dapat menjadi perangsang buruknya tidur. Olahraga yang lebih cepat dapat menolong anda menjadi relaks.
5. Sebelum anda siap untuk beristirahat, minumlah setengah cangkir teh herbal yang mengandung tumbuh-tumbuhan herbal atau kamomile.
6. Ubahlah apa yang anda konsumsi. Jangan minum (atau makan) sesuatu yang mengandung kafein sebelum malam tiba. Coklat, teh, kopi, minuman cola dan berbagai minuman yang mengandung kafein sebaiknya tidak dikonsumsi pada sore hari. Cek kandungan apapun yang anda konsumsi untuk memastikan tidak ada kafein, ephedra atau kandungan perangsang sulit tidur lainnya.
7. Cukup sinar matahari dibutuhkan sepanjang hari untuk mengatur siklus tidur. Jika anda memiliki penyimpangan dalam hal mengenali hari (istilahnya tidur “kalong atau kelelawar”), anda mungkin membutuhkan kotak lampu untuk menambahkan cahaya sepanjang hari. Anda dapat mempelajari tentang masalah pencahayaan ini di berbagai tulisan web lainnya.
8. Jika anda bergumul dengan masalah tidur, jangan pergi ke tempat tidur untuk menonton televisi. Jika anda tidak dapat tidur, pergilah ke ruangan lain dan coba membaca hingga anda mengantuk. Jangan bangun dan menonton televisi karena warna dan terang akan terus merangsang otak bekerja.
9. Jika anda terbangun di tengah malam, jangan hidupkan lampu atau mencari tahu jam berapa saat itu. Kedua hal ini dapat merangsang otak bekerja dan keluar dari kondisi tidur. Berbaring di ranjang dan tunggulah hingga anda kembali jatuh tertidur. Jika anda tidak kembali tertidur, bangunlah, pergi ke ruangan lain membacalah dibawah lampu yang agak temaram hingga anda kembali mengantuk. Kembali ke tempat tidur dan berbaring disana, beristirahat untuk sisa malam anda, meski anda mungkin tidak tertidur. Kebanyakan, anda akan setengah tertidur setengah terbangun tanpa menyadarinya. Terbangun secara singkat juga menjadi waktu yang baik untuk mengadakan saat teduh dengan Tuhan.
10. Cobalah untuk membangun satu rutinitas yang bekerja dan tetap tinggal didalamnya. Pergilah ke tempat tidur pada jam yang sama setiap malam dan bangun juga pada saat yang sama.

Tips menjaga Kehamilan

                    Menjaga kesehatan tubuh ibu hamil  sebenarnya tidak sulit. Hal - hal praktis yang  kadang dilupakan oleh seorang ibu hamil  justru  dapat menjadi masalah untuk kesehatan janin juga bila diabaikan Maka berikut ini ada 10 Cara menjaga kesehatan ibu hamil yang saya bagikan  mulai dari ujung kepala hingga ujung kaki. Semoga bisa dilakukan sehari hari.
Menjaga kesehatan daerah  wajah dan kepala
Sering ibu hamil bertanya boleh mengecat rambut tidak waktu hamil? Sebaiknya sih tunda dulu. Mengingat obat yang digunakan untuk mengecat dan mengeriting rambut bersifat zat toksik ( beracun ). Kadang  ada juga keluhan rambut rontok  dan tumbuh rambut halus di pelipis menjadi masalah bagi ibu hamil. Tak perlu cemas itu hanya sementara sifatnya karena perubahan hormon kehamilan. Kebersihan daerah rambut dan kepala dapat dilakukan dengan keramas secara teratur. Ibu hamil boleh melakukan pijatan ringan pada 

wajah dan kepala untuk relaksasi.
Ibu hamil bila bercermin kadang melihat wajahnya ada flek. Ibu tak perlu risau dengan warna gelap atau bintik coklat pada wajah ( cloasma gravidarum ). Hal itu  juga akibat perubahan hormon yang merangsang pigmentasi pada wajah dan leher. Tidak perlu mengolesi dengan bermacam - macam krim pemutih. Setelah hamil perubahan warna flek coklat itu tersebut akan hilang sendiri.

Menghirup udara yang bersih.
Ibu hamil sebaiknya hati - hati  memilih tempat jalan pagi. Jangan biarkan hidung terlalu lama menghirup polusi di pinggir jalan yang padat kendaraan. Ketika ibu hamil harus membersihkan rumah  hindari penggunaan bahan - bahan yang mengandung zat aerosol cat , formalin , kamfer , dan racun serangga yang berupa obat nyamuk bakar maupun semprot. Jika memang harus melakukan penyemprotan serangga, atau membersihkan porselin dengan bahan kimia gunakanlah masker penutup hidung. Bagi ibu hamil dengan riwayat asma sebaiknya tidak terpapar dengan zat pencetus asma misalnya bulu binatang, serbuk bunga, debu karpet, udara dingin dan sebagainya.

Kesehatan mulut
Kesehatan mulut sangat penting bagi ibu hamil terutama adalah kebersihan gusi dan gigi Pada saat hamil seringkali timbul gangguan pada gusi dan gigi. Hormon kehamilan membuat gusi menjadi lebih lunak dan kadang mudah berdarah. Menggosok gigi dengan lembut dan sikat gigi secara benar dan teratur setiap sehabis makan. Sesekali boleh kumur dengan larutan air garam hangat. Bila gusi mudah berdarah atau bengkak gunakan pasta gigi yang sesuai  anjuran dokter atau bidan. Pada ibu hamil trimester pertama  kadang terdapat keluhan mual - mual dan muntah . meludah terus dan menimbulkan bau mulut ( halitosis). Ibu hamil sebaiknya  sering membersihkan mulut setiap kali setelah muntah. Teh dapat mengurangi bau mulut yang tidak sedap. Makanan bagi ibu hamil sebaiknya mengandung gisi yang seimbang, cukup vitamin dan serat alami buah dan sayur. Sebaiknya cuci bersih buah dan sayuran yang hendak dimakan mentah untuk mengurangi residu pestisida dan menghindari tercemar virus toksoplasma gondii .
Ibu hamil perlu menghindari rokok dan asap orang yang merokok. Keguguran  dan bayi prematur terjadi karena janin keracunan zat nikotin. Selain rokok juga hindari minuman beralkohol , Kafein , minuman suplemen yang diiklankan di televisi , soft drink yang mengandung suplemen tenaga, jamu - jamu atau produk sejenis yang tidak terjamin kualitasnya. Jika merasa ragu tentang jenis minuman tertentu bertanyalah pada dokter atau bidan anda mengenai seberapa besar dampak dan efek terhadap sang janin. Sebaiknya i bu hamil lebih mengkonsumsi minuman sehat, susu, jus buah, sari kedelai, air kacang hijau, air putih.

Kebersihan tubuh dan payudara.
Merawat kebersihan tubuh dan payudara sangat penting. Namun bagi ibu hamil yang memiliki riwayat keguguran berulang hendaknya mengurangi stimulasi ( merangsang ) menarik - narik puting payudara saat hamil  muda karena bisa merangsang hormon oksitosin dan menyebabkan kontraksi rahim. Perhatikan kebersihan payudara dan tubuh dengan mandi teratur sehari tiga kali. Hal ini sangat penting agar kulit sehat, peredaran darah ke seluruh tubuh lancar. Pembesaran ukuran payudara membuat ibu sedikit kurang nyaman pada awal kehamilan hingga menjelang akhir kehamilan. Gunakan Bra atau BH yang sesuai ukurannya.

Kebersihan tangan
Ibu hamil harus menjaga kebersihan tangan juga kuku. Selalu mencuci tangan setiap kali selesai melakukan pekerjaan dan sebelum makan. Suka memelihara binatang ? Hati hati ya dengan kucing dan kelinci dan unggas. Atau mungkin hobby menanam bunga ? Gunakan sarung tangan agar tidak terkontaminasi dengan pupuk atau kotoran hewan. Ingat diare kadang disebabkan hal yang remeh dan sepele. Tetapi bisa berbahaya untuk ibu hamil. Badan jadi lemah, kekurangan cairan dan infeksi saluran cerna. Bagi yang suka bermain dengan kucing, anjing, kelinci atau unggas. Hati - hati juga dengan resiko penyebaran virus toksoplasmosis melalui binatang dan unggas melalui kotoran hewan tersebut.

Perhatikan daerah perut.
Semakin hari perut membesar. Ini pertanda bagus berarti pertumbuhan janin sempurna. Kalau begitu harus mulai menyiapkan baju hamil. Hindari memakai pakaian ketat. Tak perlu kuatir banyak pakaian hamil yang modis dan nyaman dan tidak menekan perut. Semakin besar kehamilan ibu , sebaiknya biasakan tidur dengan posisi miring agar peredaran darah dari ibu ke janin lancar. Posisi telentang terlalu lama tidak dianjurkan bagi wanita hamil. Pembesaran perut ini juga berpengaruh terhadap keseimbangan tubuh. Tetap menjaga keseimbangan  dengan posisi tubuh tegak saat berjalan agar tidak terpeleset atau jatuh. Bila ada benda di lantai yang akan diambil, ibu hamil sebaiknya menekuk satu lutut dengan hati hati. Sebaiknya tidak langsung membungkukkan badan. Bisa terjatuh karena tubuh tidak seimbang.

Kebersihan daerah alat kelamin.
Selama hamil harus lebih hati - hati menjaga kebersihan alat kelamin. Kuman bisa masuk lewat alat kelamin yang terinfeksi. Maka biasakan membersihkan daerah alat kelamin dengan benar.Cebok dengan air yang bersih dari arah depan alat kelamin baru bagian ke belakang daerah dubur. Tidak perlu  menggunakan antiseptik pencuci vagina karena akan membunuh kuman baik yang ada di vagina yang akan melawan serangan kuman penyakit yang mencoba masuk ke dalam rahim. Sering mengganti pakaian celana dalam. Mengenakan celana dalam yang berbahan katun dan longgar. Menjaga agar celana dalam selalu kering dan bersih. Jangan cemas dengan keputihan karena hal ini akibat perubahan hormonal. Kecuali bila keputihan berubah bau busuk, warna hijau atau kuning kental disertai gatal. Bila ada penyakit kelamin suami juga harus diobati agar tidak terjadi infeksi silang  atau saling menularkan saat berhubungan seksual.

Latihan fisik dan olahraga
Jika tidak ada larangan dari dokter atau bidan untuk senam hamil, penting melakukan  senam hamil. Tujuannya agar memperkuat otot dasar panggul, meningkatkan daya tahan tubuh, melatih pernafasan dan memperlancar peredaran darah. Jika tidak sempat  senam  boleh digantikan dengan latihan jalan kaki  tiap hari selama tigapuluh menit. Ada beberapa keadaan kehamilan yang beresiko keguguran tidak memperbolehkan ibu jalan kaki bahkan harus bed rest total .Ya apa boleh buat, sebaiknya dinikmati saja. Sebagai gantinya di atas tempat tidur anda bisa melakukan gerakan senam Kegel. Bersyukurlah pada Tuhan masih bisa hamil dengan segala konsekwensinya demi keselamatan buah hati .

Perhatian khusus daerah kaki
Hindari memakai sepatu bertumit tinggi. Ibu hamil sebaiknya menggunakan sepatu yang tidak bertumit tinggi agar tidak terjadi pembendungan pembuluh darah pada daerah kaki. Pada saat tidur atau berbaring usahakan tungkai kaki selalu dalam posisi lebih tinggi. Bila harus bekerja dengan sepatu tumit tinggi hati - hati berjalan jangan sampai jatuh akibatnya bisa fatal. Sesekali baik juga merendam kaki dengan air hangat yang diberi garam. Suami bisa membantu memijat daerah kaki istri saat hamil dengan minyak zaitun atau lotion lembut sambil duduk di kursi. Hal ini membantu melancarkan peredaran darah,mencegah varises bertambah parah, mengurangi keluhan kram dan pegal di kaki.

Relaksasi dan beri kesempatan tubuh untuk beristirahat
Ibu hamil akan mengeluarkan energi ekstra untuk proses metabolisme tubuh dan penggantian sel sel tubuh yang rusak. Kapan semua itu berlangsung ? ketika kita relaks dan tidur. Berapa lama waktu yang baik untuk istirahat ? Pada siang hari cukup satu atau dua jam dan malam sekitar delapan jam. Jangan heran kadang saat tidur ibu hamil sering mimpi buruk. Tak perlu mengkaitkan dengan mitos. Hal itu wajar kadang ada rasa cemas yang terpendam dibawah sadar lalu terungkap dalam mimpi saat tidur. Oleh karena itu saling berbagi suka duka sangat penting antar suami istri saat kehamilan agar mengurangi beban stres mental dan fisik.

Cara Membuat Rainbowcake

Resep cara membuat rainbow cake:
Rainbow Cake / Bolu Kukus Pelangi - spektrumdunia.blogspot.com
Bahan-bahan utama Rainbow Cake: 
1. Siapkan 250 gr tepung terigu
2. Kemudian siapkan juga 350 gram gula pasir
3. 10 butir telur
4. 75 ml mentega yang dilelehkan
5. 1 sendok teh vanila bubuk
6. 1 sendok teh garam
7. 1 sendok teh emulsifier (Emulsifier atau zat pengemulsi adalah zat untuk membantu menjaga kestabilan emulsi serta membantu melembutkan campuran gula dan telur). Anda bisa menggunakan beberapa merk pengemulsi seperti ovalett, alfagell atau baking soda lainnya.
8. Jangan lupa juga sediakan macam-macam pewarna makanan merah, kuning, hijau, biru, ungu dan oranye dengan takaran secukupnya
Cara membuat rainbow cake: 
1. Pertama-tama kocok telur yang dicampur gula pasir hingga menjadi adonan yang halus. Kemudian tuang emulsifier perlahan-lahan taburkan vanili bubuk serta garam. Terus kocok adonan telur dan gula pasir tersebut hingga terlihat mengembang. Untuk bisa membuat adonan yang sempurna, anda membutuhkan sebuah mixer untuk mengaduknya.
2. Ambil beberapa sendok adonan kemudian tempatkan pada wadah kecil seperti mangkok atau piring, masukan mentega dan  tepung terigu sedikit demi sedikit kemudian diaduk hingga tercampur rata dan sisihkan. Buat hingga menjadi 6 bagian adonan dengan macam-macam warna menggunakan pewarna makanan.
3. Gunakan loyang dengan ukuran diameter 24 cm. Kemudian kukus adonan selama kurang lebih 20-25 menit, angkat dan dinginkan.
4. Susun bolu kukus dengan warna yang diinginkan sesuai selera. Beri olesan Buttercream tipis-tipis (lihat pembuatan buttercream setelah pembuatan rainbow cake dibawah), tumpuk dan beri olesan buttercream.
5. Lapisi semua bagian luar bolu dengan buttercream hingga merata
Beri hiasan sebagai pemanis. Anda bisa menambahkan buah cherry, kismis atau strawberry atau gula-gula pada bagian topping-nya agar terlihat lebih cantik.
Khusus untuk Buttercream yang digunakan sebagai pembungkus rainbow cake agar lebih legit, lembut dan beraroma lemon, maka diperlukan langkah-langkah sebagai berikut:
Bahan utama Buttercream yang digunakan untuk menghias Rainbow Cake :
1. Siapkan 9 butir telur yang digunakan hanya putihnya saja
2. 350 gram gula pasir
3. 500 gram butter atau mentega tanpa garam
4. 2 sendok teh ekstrak jeruk nipis (lemon) atau air perasan jeruk.
Cara membuat Buttercream Rainbow Cake: 
1. Hal yang pertama kali anda lakukan adalah memasak putih telur serta gula yang dicampur didalam panci kecil dengan menggunakan api sedang. Kocok-kocok adonan hingga gula mencair.
2. Setelah gula meleleh bersama putih telur dengan sempurna kemudian pindahkan ke mangkuk dan gunakan mixer dengan kecepatan tinggi hingga adonan menjadi seperti foam atau busa.
3. Masukkan mentega sedikit demi sedikit dan aduk terus selama kurang lebih 10 menit hingga adonan tercampur dengan sempurna.
4. Agar adonan memiliki aroma yang segar, maka hal terakhir yang dilakukan adalah menambahkan ekstrak lemon atau air perasan lemon yang dituang perlahan-lahan sambil di aduk hingga merata.
5. Setelah merata, segera matikan mixer dan kini anda telah memiliki Buttercream yang bisa digunakan untuk menghias Rainbow Cake.
Rainbow Cake / Bolu Kukus Pelangi dengan Buttercream - spektrumdunia.blogspot.com
Nah, kini anda telah berhasil membuat Rainbow Cake cantik karya anda sendiri. Lebih memuaskan bukan dibandingkan dengan membelinya di toko kue. Jika anda telah berhasil membuat Resep cara membuat rainbow cake bolu kukus pelangi cantik warna-warni pada kesempatan kali ini, maka anda bisa mencoba untuk membuat kreasi Rainbow Cake variasi yang lain pada kesempatan berikutnya. Selamat mencoba dan semoga bermanfaat.

Cara Membuat EsKrim

Bahan Dasar
475 ml  Sahne(cream/kepala susu)
125 ml  Susu cair (atau bisa juga santan kelapa)
4  butir telur
100 ml  gula (lebih bagus lagi kalau feiner Zucker / gula halus)
1 sendok teh vanilli
Rasa
Terserah Anda (apokat, coklat/Blockschokolade, Erdbeer/strawberry, pisang, etc.).
contoh : 1 buah apokat
Alat

blender
freezer / Gefrierfach, GefriertrĆ¼he
panci kecil
wadah es krim
kompor

Cara Pembuatan
Adonan 1
Apokat diblender, kemudian ditaruh ke dalam panci. Masukkan Sahne dan susu/santan. Seluruhnya dipanaskanpelan-pelan sambil terus diaduk (Elektroherd : angka 2). Jika sudah panas (gelembung udara mulai naik), panci diturunkan.
Adonan 2
Telur (kuning+putihnya), gula, dan vanili diblender(dikocok). Lalu dituangkan ke dalam panci berisi adonan 1.

Semuanya kemudian dipanaskan lagi, sambil diaduk terus hingga mengental.

Setelah kental, dituangkan ke dalam wadah es krim (rantang atau sejenisnya) ditaruh ke dalam kulkas (KĆ¼hlschrank) selama 3-4 jam.

Setelah itu dipindahkan ke dalam freezer (Gefrierfach), setiap 1 jam diaduk, supaya tidak terjadi pengkristalan es. Setelah 3-4 kali pengadukan ( = 3..4 jam) menurut pengalaman tidak perlu lagi diaduk. Jika es krim yang jadi terlalu keras/liat, sebaiknya 10 menit dikeluarkan sebelum disantap.

Siklus Menstruasi Wanita

Siklus menstruasi adalah Menstruasi yang terjadi terus – menerus setiap bulannya. Menstruasi pertama kali dialami pada usia 11 – 16 tahun, adapula dalam usia 8 tahun sudah mengalami menstruasi hal ini dikarenakan asupan gizi dalam tubuh berkembang baik sehingga membantu mempercepat proses datangnya menstruasi dan menandakan bahwa sel telur siap dibuahi untuk kehamilan ataua mengandung anak.
Siklus menstruasi pada setiap wanita berbeda dengan lainnya, ada yang memiliki siklus 25 -35 hari tetapi hanya 80 % dan 20 % wanita yang memiliki siklus menstruasi 28 hari. Setiap menstruasi hanya 1 sel telur yang dikeluarkan.
Bagi remaja putri yang baru pertama kali menstruasi terkadang mengalami siklus haid yang tidak teratur, misalnya dalam 1 bulan terjadi 2 kali menstruasi (2 kali siklus ) itu adalah hal yang lumrah / wajar.
Untuk membantu mengetahui panjangnya dan waktu suklus dapat membuat catatan pada kalender, karena dapat membantu anda memperkirakan siklus yang akan datang. Siklus menstruasi biasanya terjadi antara 3 – 7 hari.

Fase Menstruasi

Ada 3 fase yang dialami setiap wanita selama menstruasi, yaitu :
1. Fase Folikuler adalah dimana kdar FSH ( Folicle Stimulating Hormone ) sedikit meningkaat sehingga merangsang tumbuhnya 3 – 30 folikel ovarium ( kantung dinding telur ) yang masing – masing mengandung 1 sel telur.
2. Fase Ovulatior adalah dimana kadar LH ( Luteinizing Hormone ) meningkat dan folikel yang matang akan menonjol ke permukaan ovarium ( dinding telur ) untuk melepaskan sel telur ( ovulasi ). Sel telur biasanya dikeluarkan dalam waktu 16 – 32 jam setelah terjai peningkatan kadar LH. Dalam fase ini biasanya wanita mengalami gangguan nyeri pada perut bagian bawah, rasa itu bisa berlangsung dalam beberapa menit bahkan sampai beberapa jam.
3. Fase Luteal adalah lepasnya sel telur dari indung telur selama 14 hari, dan folikel ovarium ( kantung induk telur ) akan menutup kembali dan membentuk kopus luteum yang menghasilkan hormon progesteron dalam jumlah besar.
Tetapi perlu diketahui setelah 14 haari kropus luteum akan hancur dan selama dalam fase ini seorang wanita juga akan mengalami peningkatan suhu tubuh sampai siklus yang baru akan dimulai, keculai jika terjadi pembuahan. Jika telur dibuahi, korpus luteum akan menghasilkan HCG ( Human Chorionic gonadotropin ) hormon ini akan menjaga kropus luteum yang menghasilkan hormon progesteron sampai janin bisa menghasilkan hormonnya sendri. Fase Luteal biasanya ditandai sebagai fase bagi wanita yang ingin hamil.

Tips Menjaga Kelangsungan Siklus Menstruasi

Ada sedikit tips menarik untuk menjaga kelangsungan siklus menstruasi yang tepat dan bersih, diantaranya :
1. Buatlah catatan pada kalender anda setiap menstruasi, sebagai panduan anda untuk mengetahui siklus menstruasi selanjutnya.
2. Memperhatikan kebersihan selama menstruasi, karena dinding rahim dan vagina sangat mudah terkena infeksi atau virus.
3. Pinggang terasa sakit seperti nyeri, pegal – pegal karena ketariknya otot rahim. Untuk menguragi rasa sakit atau nyeri dapat mengonsumsi obat penghilang sakit haid dengan dosis yang tepat atau minum ramuan tradisisonal ( jamu ).
4. Pemilihan pembalut yang lembut, aman, nyaman tanpa menimbulkan iritasi, tidak mengandung gel, serta underwear yang berbahan cotton ( lembut ) Karena darah menstruasi adalah media yang sangat mudah bagi tumbuhnya kuman penyakit yang membahayakan organ vital anda.
5. Mengganti pembalut dan underwear paling lama 4 jam sekali baik ketika mandi atau buang air besar, bila perlu 2 – 3 kali mengganti pembalut tergantung pada banyak tidaknya darah yang keluar pada saat menstruasi.
6. Membasuh alat vital anda baik ketika anda mengganti pembalut atau saat setelah buang air besar dengan air bersih, yang lebih baik lagi dengan air hangat dan sabun dengan PH yang lembut dan ringan agar tidak terjadi alergi, infeksi dan jamur pada alat vital anda.
Perhatikanlah selalu siklus menstruasi anda dengan baik dan benar. Agar menstruasi lancar dan menentu, serta jagalah selalu kebersihan organ intim anda agar tidak mudah terindentifikasi penyakit virus atau penyakit lainnya.

Es Krim Terunik Didunia

Jika anda pikir bahwa es krim rasa lidah sapi, daging kuda dan belut goreng sudah cukup aneh dan jijik, bagaimana dengan es krim lainnya yang ada di bawah ini? Inovasi sih boleh boleh saja tetapi sepertinya ada batasnya deh. Es krim aneh ini layak untuk dicoba  Berikut ini adalah 8 es cream teraneh:

1.Foie Gras and Caviar Ice Cream: es krim dengan caviar/ telur salmon
es krim dengan caviar/ telur salmon 
kira kira gimana ya rasanya?


2.Candied Bacon Ice Cream
Es krim dengan bacon? 
bacon adalah daging babi ada yg mau??
klo ane  deh..


3.Natural Viagra Ice Cream
Ini pasti menjadi es kri kesukaan para pria pastinya karena ini adalah sebuah es krim dengan rasa/ isi VIAGRA


4.Fish Ice Cream
Es krim dengan rasa ikan, apapun ikannya tetap saja bukan kombinasi yang cocok. hehehehe
ada ada aja ya


5.Black Sesame Ice Cream
Es krim dengan wijen hitam. 


6.Octopus Ice Cream
Es krim dengan rasa gurita, hmmm . . . . kaya Takoyaki di kasi es krim gitu hehehehe


7.Salad Ice Cream
Apakah agan suka salad??


8.Charcoal Ice Cream
Dari semua es krim aneh yang ada di atas, mungkin ini adalah yang teraneh karena ini adalah es krim dengan rasa arang. Mungkin juga es krim ini dapat digunakan sebagai pengganti pasta gigi.

TNI Tak Akan Batalkan Peminjaman Rutan kepada KPK

                    Panglima TNI Laksamana Agus Suhartono memastikan tak akan membatalkan kerja sama dengan Komisi Pemberantasan Korupsi. Markas Besar TNI tetap akan meminjamkan rumah tahanan militer Polisi Militer Kodam Jaya, yang terletak di Guntur, Jakarta Selatan. Agus mengatakan tak ada alasan bagi KPK dan TNI untuk membatalkan kerja sama yang disepakati awal September itu. Menurut Agus, nota kesepahaman (MoU) antara KPK dan TNI hanya bisa dibatalkan bila melanggar ketentuan Undang-Undang.
"Komitmen kami kan sama, bagaimana memberantas korupsi secara bersama-sama," kata Agus seusai menghadiri persemayaman anggota DPR dari PDIP, Theodorus Jacob Koekeritz, di kompleks parlemen Senayan, Selasa, 25 September 2012.
Menurut Agus, kerja sama itu juga akan meningkatkan peran TNI dalam pemberantasan korupsi. "KPK harus bersama-sama semua elemen bangsa dan masyarakat, termasuk TNI, melaksanakan pemberantasan korupsi."
Agus melanjutkan, meski rumah tahanan ada di lingkungan TNI, manajemen dan pengawasannya tetap di bawah KPK. Sebab itu, publik tidak perlu khawatir TNI akan mengintervensi penegakan hukum. "Nah, manakala tak ada hal yang dilanggar dan itu sangat menguntungkan pemberantasan korupsi, ya mari sama-sama kita dukung."
Kerja sama peminjaman rumah tahanan militer dijalin di tengah-tengah KPK dan Polri. Sempat muncul dugaan sel yang dipinjam untuk menahan perwira polisi yang terlibat kasus simulator kemudi. Agus menampik dihubung-hubungkan. "Jangan kaitkan antara TNI dan Polri dalam kasus itu."

Tips Memanjangkan Rambut

        Setiap perempuan mempunyai idealisasi sendiri tentang penampilan yang sempurna bagi dirinya.
Misalnya, beberapa perempuan memimpikan memiliki rambut panjang yang indah.
Bagi banyak perempuan hal ini sangatlah mungkin, namun prosesnya tidak selalu mudah.
Memanjangkan rambut tidak bisa terjadi hanya dalam satu malam dan membutuhkan usaha yang konsisten.
Berikut adalah tips meningkatkan pertumbuhan rambut agar lebih cepat panjang:
1. Memotong rambut.
Sebelum bisa meningkatkan pertumbuhan rambut, Anda perlu menyingkirkan semua rambut rusak dengan memotong rambut Anda.
2. Mengonsumsi suplemen yang bisa membantu pertumbuhan rambut.
Konsumsilah beberapa suplemen yang bisa membantu pertumbuhan rambut, termasuk diantaranya adalah vitamin B, terutama B6 dan asam amino.
3. Potong rambut Anda secara rutin.
Ujung-ujung rambut umumnya akan mudah rusak dan bisa saja menjadi bercabang. Kondisi tersebut tidak akan membantu meningkatkan pertumbuhan rambut Anda.
Potonglah rambut secara rutin setiap 3-4 bulan sekali, potonglah ujung rambut Anda minimal 1 cm.
4. Hindari hal-hal yang bisa merusak rambut.
Perawatan rambut menggunakan bahan kimia dan peralatan rambut yang menggunakan pemanas, seperti curlers dan flat irons, bisa merusak rambut sehingga menghalangi usaha Anda dalam memanjangkan rambut.
5. Hindari kolam renang.
Kolam renang mengandung klorin yang bisa menyebabkan kerusakan pada rambut dan menghambat perumbuhan rambut Anda. Selain itu, air asin alami atau air laut juga bisa menyebabkan kerusakan pada rambut.
6. Konsumsi banyak protein.
Mengonsumsi banyak makanan yang mengandung protein seperti kacang hijau, kacang tanah, biji-bijian, dan kedelai bisa membantu meningkatkan pertumbuhan rambut Anda.
7. Perlakukan rambut dengan lembut.
Sisir rambut secara lembut dan hati-hati, serta hindari mengikat rambut Anda terlalu kencang.

Kamis, 20 September 2012

Bantu Orang Tersesat, Pengemis Dapat Ratusan Juta

Beruntung sekali nasib pengemis wanita ini. Hanya membantu seseorang memberi petunjuk jalan kepada orang yang tersesat, wanita bernama Jennifer Vasilakos mendapat uang sebesar USD 20 ribu atau sekitar Rp 189 juta.

Kebetulan, seorang pria yang Jennifer bantu adalah seorang miliarder bernama Ty Warner. Dia adalah bos besar sekaligus pendiri perusahaan Ty Inc. di Amerika Serikat. Karenanya, sang miliarder tak sungkan-sungkan memberi Jennifer uang sebesar itu. 

Dilansir The Sideshow, Sabtu (25/8), kejadian bermula saat Jennifer sedang memohon belas kasihan kepada pengguna jalan yang melintas di persimpangan Santa Barbara, California. Dengan menggunakan papan, Jennifer menuliskan pesan dirinya sedang membutuhkan dana USD 20 ribu untuk biaya transplantasi ginjal. 

Tiba-tiba, Warner yang saat itu tersesat menanyakan jalan kepadanya. Jennifer pun memberitahunya. Karena merasa kasihan dan sebagai rasa terima kasihnya, miliader itu memberinya uang sebesar USD 20 ribu.(AIS)

Soal Anak, Internet Kalahkan Nasihat Orangtua


Benarkah tidak ada yang bisa menggantikan nasihat seorang ibu Nah ternyata internet telah melakukannya. Temuan itu berdasarkan penelitian yang dilakukan Cathy Owen. Penelitian menemukan delapan dari 10 ibu muda lebih cenderung lari ke internet dibandingkan ke ibu mereka untuk mendapatkan nasihat tentang pola asuh anak (parenting).
Penelitian yang dilakukan Growingupmilkinfo.com, menemukan bahwa semakin banyak ibu yang beralih ke situs-situs seperti Netmums, Mumsnet, Google, dan Facebook ketika mereka memiliki pertanyaan atau kekhawatiran tentang membesarkan bayi.
Dan bukan hanya ibu muda yang mengandalkan internet untuk saran keluarga, survei juga menemukan ibu di atas 35 tahun paling mungkin (71 persen) mencari nasihat orangtua secara online. Sebanyak 25 persen pengguna jejaring sosial terbesar seperti Facebook menginginkan saran parenting, Rabu (19/9).
Contohnya ibu dari dua anak, Alicia Robert, dari Sully. Ia mengaku banyak menggunakan internet sejak memiliki dua anak Evey dan Ezra. "Saya dibesarkan oleh nenek saya dan tidak menyusui. Jadi saya mencari nasihat dari internet sebanyaknya ketika saya mengalami masalah dalam menyusui," ujar Alicia mengakui.
"Ibu mertua tidak menyusui dan dia memberi saya banyak dukungan, tapi ada hal-hal yang membuat saya benar-benar tidak merasa nyaman ketika berbicara tentang itu dan internet sungguh sangat berharga".
Menurutnya, di internet kita bisa berbicara dengan ibu lain yang sama-sama akan mengalaminya atau telah melalui apa yang kita rasakan. "Itu benar-benar nasihat berharga yang banyak membantu saya. Dokter saya sendiri tidak benar-benar tahu bagaimana untuk membantu, jadi sungguh nyaman menemukan orang-orang yang mengerti apa yang saya bicarakan".
Menurut Alicia, saat berbagi pengalaman di internet, teman-teman di dunia maya bisa memberikan kepercayaan diri agar kita menjadi orangtua sesuai cara kita. Namun wanita berusia 26 tahun itu mengaku saran kuno dari ibu mertua dan neneknya juga penting.
"Saya beruntung karena mereka tinggal di dekat kita dan internet tidak akan pernah menggantikan seseorang yang bisa menggendong bayi Anda atau meyakinkan Anda bahwa ruam anak Anda tidak lebih jahat dari cacar air," kata Alicia.
"Saya cenderung melihat di internet untuk informasi tapi saya selalu ingin berbagi juga dengan merekaa. Mereka memiliki akal sehat untuk menempatkan pikiran saya saat istirahat.
Ibu mertua Alicia, Elizabeth, dari Penarth, mengakui banyak yang telah berubah sejak ia punya dua anaknya pada 40 tahun lalu.
"Internet membawa perbedaan terbesar," katanya.
"Ketika saya punya anak, saya berada jauh dari kedua kakek-nenek untuk tiga tahun pertama dan saya mendapat banyak bantuandan saran dari tetangga yang anaknya sedikit lebih tua".
"Jadi saya kira belum berubah banyak. Ibu masih benar-benar tahu yang terbaik dan Anda bisa menemukan dari keduanya, baik dari orang dan di internet"

Perseteruan Cina-Jepang, Peluang Untuk Indonesia


Memanasnya perseteruan antara Cina dan Jepang membawa buruk pada kegiatan ekonomi dan investasi kedua negara. Menurut Menteri Perindustrian Mohammad Soleman Hidayat, saat ini terbuka peluang bagi Indonesia untuk menggiring investasi lebih besar dari Jepang.
"Jika Jepang mengalihkan pasarnya ke negara Asia lain, tentu Indonesia memiliki peluang paling besar," kata dia usai rapat dengar pendapat dengan Komisi VI Dewan Perwakilan Rakyat, Rabu, 19 September 2012.
Hidayat mengatakan telah berdialog dengan pengusaha dan pemerintah Jepang terkait penutupan pabrik mereka di Cina. Saat ini, kata dia, pemerintah Jepang masih menganalisa dampak dari penutupan pabrik tersebut. "Mereka mengakui bahwa krisis ini tidak bisa pulih dalam waktu dekat," ujarnya.
Sektor otomotif, kata Hidayat, merupakan segmen investasi Jepang yang berpeluang untuk dipindahkan ke Indonesia. Ia mencontohkan satu yang telah terwujud yakni pembangunan pusat penelitian milik Daihatsu Motor Corp. "Proyek itu akan terwujud pada 2013," katanya.
Tiga produsen mobil asal Jepang, Nissan Motor Co, Honda Motor Co dan Mazda Motor Corp menghentikan produksi di Cina pada Selasa, 18 September 2012. Tindakan ini dilakukan setelah demonstrasi anti-Jepang merebak di Beijing dan beberapa kota lain. Konflik ini dipicu perebutan pulau di di Laut Cina Timur.
Wakil Sekretaris umum China Automobile Dealers Association, Luo Wei mengatakan, banyak dealer mobil yang tutup lantaran takut diserang. Kini, warga Cina memboikot barang-barang buatan Jepang, terutama kendaraan bermotor. Akibatnya, pengusaha otomotif menderita kerugian paling besar sejak sepuluh tahun terakhir.

Regulasi Tembakau Tak Berbasis Kesehatan


Indonesia for Global Justice menilai pemerintah tak berpihak pada isu kesehatan dengan membuat regulasi rokok yang hanya mengatur tata niaganya.
"Aturan yang dibuat pemerintah adalah seperangkat regulasi yang berisikan tentang pengetatan produksi, standarisasi bagi industri, merek dan label yang sama sekali tidak ada kaitannya dengan masalah kesehatan," kata peneliti IGJ, Salamuddin Daeng, melalui rilis pada Rabu, 19 September 2012.
Menurut Daeng, aturan dalam Rancangan Peraturan Pemerintah tentang Tembakau yang dibuat berdasarkan masukan pemerintah daerah hanya akan memperkuat dominasi perusahaan rokok asing. Saat ini, kata Daeng, perusahaan rokok dari Amerika Serikat, Eropa, Jepang, dan Cina sedang fokus menggarap pasar rokok di Indonesia.
Cina adalah produsen tembakau dan rokok terbesar di dunia. "Sekitar 35-40 persen pasar tembakau global dikendalikan oleh Cina," kata Daeng.
Adapun Amerika merupakan produsen terbesar lainnya dimana perusahaan-perusahaan asal negara adi daya tersebut sangat agresif dalam menguasai perusahaan tembakau nasional di berbagai negara. "Salah satu yang paling agresif adalah Philiph Morris," katanya.
Menteri Kesehatan Nafsiah Mboi mengatakan rancangan aturan tembakau tidak akan mengganggu pekerja rokok di dalam negeri. "Justru malah melindungi petani rokok yang dipermainkan pabrik-pabrik," kata Nafsiah ketika ditemui seusai acara puncak Pekan ASI Sedunia di Balai Kartini, Rabu, 19 September 2012. Ia berpendapat aturan ini sebagai salah satu perwujudan dari gerakan Indonesia Sehat.
Nafsiah tetap akan memproses rancangan aturan itu. Pasalnya berdasarkan catatan selama penelitian dua dasawarsa terakhir, terjadi kenaikan jumlah laki-laki perokok di Indonesia dari perokok 53% menjadi 76%. Pertumbuhan itu, paparnya, disebabkan karena produsen rokok terus berpromosi secara gencar sementara pemerintah tidak memberikan batasan. RPP tembakau itu sangat penting untuk segera disahkan mengingat perlindungan untuk generasi muda.
Saat ini, kata Nafsiah, RPP itu sudah tinggal pengesahan menteri koordinator dan presiden. Ia memastikan PP ini akan keluar pada tahun ini.

Tips Absurd Jakarta: Mengendarai Kendaraan Bermotor

Tips Absurd Jakarta adalah seri tulisan yang berisikan tips-tips umum sehari-hari di sebuah kota, yang rupanya tidak benar-benar berlaku di Jakarta. Sebenarnya tidak ada yang salah dengan anjuran-anjuran berikut, hanya saja... Jakarta keras, bung!
            
Dengan jumlah kendaraan lebih dari 10 juta, tak ayal lagi untuk dapat berkendara di jalanan Jakarta dengan aman, apalagi nyaman, bukanlah perkara mudah.

Masalahnya, selain jumlah kendaraan yang membludak, jalanan Jakarta, mengutip kolumnis Goenawan Mohamad, adalah “arena pergulatan tanpa marka”, yang sering kali juga tanpa makna. Ibarat hutan, hukum yang berlaku di jalanan Jakarta adalah hukum rimba. 

Tetapi, siapa yang sebenarnya berkuasa di hutan itu? Tidak pernah jelas.

Apakah polisi yang berwenang menghukum pengendara yang melanggar? Atau pengemudi mobil berplat merah atau berhuruf depan “RI”? Atau pengendara motor yang gesitnya bukan main?

Ataukah sopir angkutan kota yang beringas dan boleh berhenti sesuka hati; pemuda-pemuda organisasi masyarakat berkopiah (bukan helm); anggota geng motor yang bernyawa tujuh; koboi-koboi pembawa pistol; dan lain-lain yang tidak akan habis disebutkan satu-persatu?

Berkendara di Jakarta adalah sebuah petualangan yang tidak bisa ditebak dan tidak bisa dirumuskan. Berikut ini adalah anjuran normatif dalam mengendarai kendaraan bermotor di Jakarta, yang jangan harap bisa mempan:

1. Beri tanda lampu sen ketika hendak menyalip kendaraan lain.

Lampu sen, selain untuk belok, digunakan untuk memberi tanda pada kendaraan lain bahwa Anda akan berpindah lajur. Menyalakan lampu sen ketika hendak menyalip ibarat mengucapkan, “Permisi, saya mau lewat,” dengan sopan, ketimbang tidak memberi tanda sama sekali.

Tetapi, di Jakarta, kesopanan hanya terjadi ketika Anda bertatap muka, bukan di balik lindungan kapsul besi. Seketika Anda memberikan tanda lampu sen, sekejap kendaraan yang ingin Anda salip akan mempercepat lajunya. Begitu juga kendaraan di belakang kendaraan tersebut akan segera memepetkan kendaraannya agar tidak memberikan Anda cukup celah untuk menyalip. 

Waktu adalah barang berharga di Jakarta, dan para pengemudi di kota ini tidak ingin kehilangan sekian detik hanya karena memberikan Anda jalan. 

2. Patuhi lampu lalu-lintas: “hijau” berarti jalan, “kuning” berarti hati-hati, “merah” berarti berhenti.

Warna lampu lalu-lintas di Jakarta rasanya perlu ditelaah kembali lewat ilmu semiotika. Setiap warnanya telah memiliki makna berlapis, apalagi setelah muncul lampu yang dilengkapi hitungan mundur.

Lampu hijau berarti jalan, tapi hati-hati dengan tetangga yang suka menerobos dalam kesempitan. Lampu kuning, juga lampu hijau di detik-detik akhir, berarti tancap gas secepat mungkin selagi belum berganti. 

Lampu merah berarti berhenti, tetapi boleh jalan, asal tidak menabrak jika tidak mau dilabrak. Sementara lampu merah di detik-detik akhir berarti saatnya membunyikan klakson untuk memberi tanda pada pengendara motor — yang selalu jadi garda terdepan, melebihi garis batas lampu lalu-lintas — untuk siap memacu kendaraan.

Adapun makna denotatif dari lampu lalu-lintas, hanya akan benar-benar terwujud ketika ada polisi yang mengatur. 

3. Cek kondisi ban secara teratur.

Boleh saja Anda rutin mengecek kondisi ban, tetapi juga jangan terlalu berharap ban kendaraan Anda tidak kempes di jalan, mengingat ranjau paku ada di mana-mana. Teman saya yang membawa sepeda motor bercerita, kalau sedang apes dia bisa kena ranjau dua kali dalam seminggu.

Dari hasil razia pembersihan paku di jalanan, terkumpul hingga 300 kg paku dalam empat bulan. Walau begitu, Anda tidak perlu cemas apabila ban Anda kempes di jalan, karena tukang tambal ban selalu berada tidak jauh dari tempat kejadian perkara.

4. Jangan mengebut.

Mengebut jelas berbahaya, bukan hanya bagi diri sendiri tetapi juga bagi orang lain. 

Tetapi di Jakarta, pengendara kendaraan sering kali bukannya tidak berhasrat mengebut, tetapi memang tidak bisa. Kecuali Anda di jalan tol, kecepatan rata-rata kendaraan di Jakarta di jam-jam sibuk hanya 20-30 kilometer per jam, sementara Jakarta sibuk hampir sepanjang hari. 

Seorang blogger pernah mengukur enam perjalanan rutinnya menggunakan sepeda motor di jam-jam berbeda. Kecepatan rata-rata yang ia dapatkan adalah 22 kilometer per jam.

Keadaan ini akan semakin parah, mengingat kendaraan di Jakarta bertambah seribu setiap hari. Ramalan Komisaris Besar Royke Lumowa, Direktur Lalu Lintas Polda Metro Jaya, bahwa Jakarta akan macet total di tahun 2014, semakin nyata.

5. Jangan menggunakan telepon genggam ketika menyetir.

Menyetir sambil menggunakan telepon genggam adalah salah satu biang keladi kecelakaan. Menyetir kendaraan membutuhkan konsentrasi tinggi, selain untuk mengendalikan kendaraan, juga untuk melihat kondisi jalan di depan dan belakang.

Tetapi, kalau Anda perlu menghabiskan berjam-jam di jalan hanya untuk menempuh jarak yang tidak sampai 30 kilometer, jika Anda terjebak macet hingga Anda kalah cepat dengan orang yang berjalan kaki, siapa yang tidak gatal membalas pesan atau mengangkat telepon? 

6. Jangan langsung belok kiri jika tidak ada rambu yang memperbolehkan.

Anda tidak salah jika mematuhi aturan tidak boleh belok kiri langsung, tetapi bersiaplah untuk diklakson oleh kendaraan-kendaraan di belakang.

Saya pernah melihat kejadian yang lucu terkait hal ini. Di perempatan jalan, ada seorang pengemudi yang berada paling depan, lajur paling kiri. Ia hendak belok kiri, sementara lampu lalu-lintas saat itu menyala merah. Ketika ia berhenti, kendaraan-kendaraan di belakangnya membunyikan klakson agar pengemudi itu segera belok kiri langsung.

Karena tidak tahan diklakson terus, si pengemudi itu pun memutuskan untuk belok kiri langsung. Tetapi, malang baginya, ternyata ada polisi menanti. Ia akhirnya kena tilang.

7. Sepeda motor menyalakan lampu di siang hari.


Tahun lalu, polisi di Jakarta kembali mengharuskan pengendara motor untuk menyalakan lampu di siang hari, sebagaimana perintah UU Lalu Lintas tahun 2009.

Sebenarnya banyak sisi positif aturan ini, terutama dalam menurunkan jumlah kecelakaan. Cahaya lampu di motor memudahkan pengemudi untuk lebih mawas ketika ada motor di belakangnya.

Walaupun begitu, masih banyak pengendara motor yang menganggap aturan ini tidak masuk akal. Aturan ini kemudian menjadi absurd karena dipatuhi hanya sekadar supaya tidak kena tilang. Dan banyak orang sering menggunakan alasan pemanasan global untuk tidak menyalakan lampu di siang hari. 

8. Jangan masuk jalur busway.

Di tengah kemacetan, jalur busway yang lengang selalu tampak menggoda. 

Anda memiliki janji bertemu seseorang penting, tetapi terjebak macet. Sementara kendaraan Anda harus terjebak di tengah kendaraan-kendaraan lain, Anda melihat jalur busway yang kosong melompong. Tetapi, Anda pengemudi yang baik. Anda putuskan untuk tidak tergoda menyelonong ke jalur busway.

Tiba-tiba mobil berplat merah melintas lancar di jalur busway, diawali motor polisi yang mengeluarkan suara lantang. Apakah Anda tidak ingin melempari mobil berplat merah itu dengan batu?